PENGARUH BOARD QUALITY TERHADAP KINERJA KEUANGAN DENGAN CORPORATE SOCIAL RESPONSIBILITY SEBAGAI VARIABEL MODERATING TERHADAP PERUSAHAAN YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA

ANGGARA, BAYU (2019) PENGARUH BOARD QUALITY TERHADAP KINERJA KEUANGAN DENGAN CORPORATE SOCIAL RESPONSIBILITY SEBAGAI VARIABEL MODERATING TERHADAP PERUSAHAAN YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA. Sarjana thesis, Universitas Putra Indonesia "YPTK" Padang.

[img]
Preview
Text
15101155110288_BAYU ANGGARA_ABSTRAK.pdf

Download (3kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui seberapa besar pengaruh Board quality yang terdiri atas umur dewan komisaris, pendidikan dewan komisaris dan gender dewan komisaris terhadap Kinerja Keuangan yang dimoderasi oleh Corporate social responsibility (CSR). Penelitian ini menggunakan populasi seluruh perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2013-2017 dengan 21 sampel perusahaan yang didapat melalui metode purposive sampling. Penelitian ini menggunakan analisis regresi linear berganda. Hasil penelitian ini menunjukan bahwasanya umur, pendidikan, gender secara parsial berpengaruh terhadap kinerja keuangan dan umur, pendidikan, gender yang dimoderasi oleh CSR secara parsial tidak berpengaruh terhadap kinerja keuangan. Umur, pendidikan, gender secara simultan tidak berpengaruh terhadap kinerja keuangan dan umur, pendidikan, gender secara simultan yang dimoderasi CSR juga tidak berpengaruh terhadap kinerja keuangan perusahaan.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Additional Information: 15101155110288
Subjects: 0 Research > Ekonomi dan Bisnis > Akuntansi
0 Research > Ekonomi dan Bisnis > Keuangan
Divisions/ Fakultas/ Prodi: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Akuntansi (S1)
Depositing User: Users 147 not found.
Date Deposited: 11 Feb 2019 01:33
Last Modified: 11 Feb 2019 01:33
URI: http://repository.upiyptk.ac.id/id/eprint/2397

Actions (login required)

View Item View Item