Ragil, Muhammad OPTIMALISASI KINERJA KARYAWAN MELALUI KUALITAS KEHIDUPAN KERJA, KARAKTERISTIK PEKERJAAN DAN KEPUASAN KERJA SEBAGAI VARIABLE INTERVENING ( study kasus di kantor inspektorat kabupaten pesisir selatan sumatera barat). Sarjana thesis, UNSPECIFIED.
|
Text
Skripsi_17101155310445_Muhammad Ragil_Abstrak.pdf Download (315kB) | Preview |
|
|
Text
Skripsi_17101155310445_Muhammad Ragil_BAB I.pdf Download (471kB) | Preview |
|
|
Text
Skripsi_17101155310445_Muhammad Ragil_DAftar Pustaka.pdf Download (429kB) | Preview |
|
Text
Skripsi_17101155310445_Muhammad Ragil_Full Text.pdf Restricted to Repository staff only Download (4MB) |
Abstract
ABSTRAK Muhammad ragil, 17191155310445. Manajemen (2021), "optimalisasi kinerja melalui kualitas kehidupan kerja, karakteristik pekerjaan dan kepuasan kerja sebagai variabel intervening ( study kasus di kantor inspektorat kabupaten pesisir selatan sumatera barat)”dibawah bimbingan ibuk Fitri Yeni, S.E., M.M dan bapak Dori Mitra Candana, S.E., M.M. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kualitas kehidupan kerja Dan karakteristik kerja Terhadap kinerja karyawan Melalui kepuasan kerja Sebagai Variabel Intervening Pada kantor inspektorat kabupaten pesisir selatan sumatra barat. Metode pengumpulan data melalui survey dan menyebarkan kuesioner, dengan sampel 48 responden. Analisis data menggunakan program SPSS versi 25 dengan pendekatan analisis regresi linear berganda. Hasil penelitian yang didapatkan berdasarkan uji hipotesis: a. Kualitas Kehidupan Kerja berpengaruh tidak signifikan terhadap Kepuasan Kerja. b. Karakteristik Pekerjaan berpengaruh signifikan terhadap Kepuasan Kerja. c. Kualitas Kehidupan Kerja berpengaruh signifikan terhadap Kinerja Karyawan. d. Karakteristik Pekerjaan berpengaruh signifikan terhadap Kinerja Karyawan. e. Kepuasan Kerja berpengaruh signifikan terhadap Kinerja Karyawan. f. Kualitas Kehidupan Kerja berpengaruh tidak signifikan terhadap Kinerja Karyawan melalui Kepuasan Kerja. g. Karakteristik Pekerjaan berpengaruh signifikan terhadap Kinerja Karyawan melalui Kepuasan Kerja. h. Kontribusi sumbangan variabel independen Kualitas Kehidupan Kerja (X1) dan Karakteristik Pekerjaan (X2) terhadap variabel dependen Kepuasan Kerja (Z) adalah sebesar 67,0%. Sedangkan sisanya adalah sebesar 33,0% dipengaruhi oleh variabel lain di luar penelitian ini. i. Kontribusi sumbangan variabel independen Kualitas Kehidupan Kerja (X1) dan Karakteristik Pekerjaan (X2) dan Kepuasan Kerja (Z) terhadap variabel dependen Kinerja Karyawan (Y) adalah sebesar 85,2%. Sedangkan sisanya adalah sebesar 14,8% dipengaruhi oleh variabel lain di luar penelitian ini. Akhirnya penulis menyarankan kepada Kantor Inspektorat Kabupaten Pesisir Selatan Sumatera Barat agar dapat mempertahankan kualitas kehidupan kerja yang baik sehingga tetap meciptakan Kepuasan Kerja dan Kinerja Karyawan meningkat, Di samping itu Kantor Inspektorat Kabupaten Pesisir Selatan Sumatera Barat mesti lebih memperhatikan masalah karakteristik pekerjaan agar Kinerja Karyawan tetap meningkat . Kata kunci: Kepuasan Kerja ,Kualitas Kehidupan Kerja, Karakteristik Pekerjaan, Dan Kinerja Karyawan.
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Subjects: | 0 Research > Ekonomi dan Bisnis 0 Research > Ekonomi dan Bisnis > Manajemen |
Depositing User: | Ryan Ariadi A.Md |
Date Deposited: | 30 May 2023 04:18 |
Last Modified: | 14 Jun 2023 04:04 |
URI: | http://repository.upiyptk.ac.id/id/eprint/5244 |
Actions (login required)
View Item |