Hidayah, Hasnatul (2022) METODE MONTE CARLO UNTUK MEMPREDIKSI JUMLAH TAMU MENGINAP (STUDI KASUS DI BAGA BEACH COTTAGE). Masters thesis, Univesitas Putra Indonesia YPTK.
|
Text (Abstrak)
Thesis_Hasnatul Hidayah_201321016_Abstrak.pdf Download (55kB) | Preview |
|
|
Text (BAB I)
Thesis_Hasnatul Hidayah_201321016_BAB I.pdf Download (107kB) | Preview |
|
|
Text (Daftar Pustaka)
Thesis_Hasnatul Hidayah_201321016_Daftar Pustaka.pdf Download (101kB) | Preview |
|
|
Text (Full Text)
Thesis_Hasnatul Hidayah_201321016_Full Text.pdf Download (1MB) | Preview |
Abstract
ABSTRAK Kawasan Wisata Mandeh menjadi salah satu destinasi wisata bahari yang paling banyak dikunjungi di Sumatera Barat. Kawasan Wisata Mandeh juga termasuk ke dalam salah satu program pengembangan pariwisata dan ekonomi kreatif oleh Pemerintah Republik Indonesia. Baga Beach Cottage merupakan salah satu penginapan yang berada di Kawasan Wisata Mandeh. Saat ini penginapan tersebut terdiri dari 4 cottage yang bisa menampung 16 orang tamu. Pada saat tertentu penginapan ini tidak dapat menampung semua tamu yang ingin menginap sehingga disarankan untuk ke penginapan yang lain, hal ini tentunya mengurangi jumlah pendapatan yang seharusnya diperoleh. Oleh karena itu, Saya ingin memprediksi jumlah tamu dengan menggunakan metode Monte Carlo yang diharapkan bisa digunakan untuk mempermudah pengelola bisnis dalam pengambilan keputusan. Penelitian ini bertujuan untuk memprediksi jumlah tamu yang menginap di tahun berikutnya yang diharapkan bisa digunakan untuk mempermudah pengelola bisnis dalam pengambilan keputusan. Data yang diolah adalah data jumlah tamu yang menginap dari tahun 2019 sampai 2021 dengan menggunakan metode Monte Carlo. Hasil pengolahan data didapatkan bahwa tingkat akurasi prediksi menggunakan metode Monte Carlo sebesar 79%. Metode Monte Carlo bisa digunakan untuk memprediksi jumlah tamu yang menginap di Baga Beach Cottage di tahun berikutnya sehingga bisa digunakan untuk mempermudah pengelola bisnis dalam pengambilan keputusan. Kata kunci: Metode Monte Carlo; Prediksi; Penginapan; Wisata
Item Type: | Thesis (Masters) |
---|---|
Subjects: | 0 Research > Ilmu Komputer > Model dan Simulasi 0 Research > Ilmu Komputer > Sistem Informasi |
Divisions/ Fakultas/ Prodi: | Fakultas Ilmu Komputer > Magister Ilmu Komputer (S2) |
Depositing User: | Ryan Ariadi A.Md |
Date Deposited: | 04 Mar 2023 03:32 |
Last Modified: | 04 Mar 2023 04:13 |
URI: | http://repository.upiyptk.ac.id/id/eprint/4265 |
Actions (login required)
View Item |