PENGARUH GAYA KEPEMIMPINAN, KERJASAMA TIM DAN KOMUNIKASI KERJA TERHADAP KINERJA PEGAWAI PADA PERUSAHAAN DAERAH AIR MINUM (PDAM) TIRTA DHARMA KABUPATEN PASAMAN

YENI, YASMA (2019) PENGARUH GAYA KEPEMIMPINAN, KERJASAMA TIM DAN KOMUNIKASI KERJA TERHADAP KINERJA PEGAWAI PADA PERUSAHAAN DAERAH AIR MINUM (PDAM) TIRTA DHARMA KABUPATEN PASAMAN. Sarjana thesis, Universitas Putra Indonesia "YPTK" Padang.

[img]
Preview
Text
14101155310684_YASMA YENI_ABSTRAK.pdf

Download (15kB) | Preview

Abstract

ABSTRAK Yasma Yeni 14101155310684, Jurusan Manajemen, Tahun 2019, pengaruh gaya kepemimpinan, kerjasama tim, dan komunikasi kerja terhadap kinerja pegawai Pada Perusahaan Daerah Air Minum (Pdam) Tirta Dharma Kabupaten Pasaman, di bawah bimbingan Bapak Mr. Mondra Neldi, SE, MM and Ibuk Vivi Nila Sari, SE , MM. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui seberapa besar pengaruh gaya kepemimpinan, kerjasama tim, dan komunikasi secara parsial dan bersama-sama terhadap kinerja pegawai. Variabel penelitian yaitu gaya kepemimpinan (X1), kerjasama tim (X2), komunikasi kerja (X3) dan kinerja (Y). Metode pengumpulan data melalui survei dan mengedarkan kuesioner sebanyak 85 responden. Metode analisis yang digunakan adalah uji validitas dan reliabilitas, analisis korelasi, analisis regresi berganda, untuk uji hipotesis digunakan yaitu uji t dan uji F. Hasil penelitian menunjukan (1) gaya kepemimpinan berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja. (2) kerjasama tim berpengaruh negatif dan signifikan terhadap kinerja. (3) komunikasi kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja. (4) gaya kepemimpinan, kerjasama tim, dan komunikasi secara bersama-sama berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja. (6) Kontribusi variabel gaya kepemimpinan, kerjasama tim, dan komunikasi terhadap variabel kinerja sebesar 0,955 atau 95,5%, sedangkan sisanya 4,5% dipengaruhi variabel lain yang tidak dimasukan dalam penelitian. Kata Kunci : GAYA KEPEMIMPINAN, KERJASAMA TIM, KOMUNIKASI DAN KINERJA

Item Type: Thesis (Sarjana)
Additional Information: 14101155310684
Subjects: 0 Research > Ekonomi dan Bisnis > Kebijakan, Lembaga dan Pemerintahan
0 Research > Ekonomi dan Bisnis > Manajemen SDM dan Pengembangan Organisasi
Divisions/ Fakultas/ Prodi: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Manajemen (S1)
Depositing User: S.Sos Nurjasni Nurjasni
Date Deposited: 06 Feb 2019 04:25
Last Modified: 06 Feb 2019 04:25
URI: http://repository.upiyptk.ac.id/id/eprint/2337

Actions (login required)

View Item View Item