PENGARUH GAYA KEPEMIMPINAN DAN BUDAYA ORGANISASI TERHADAP KINERJA KARYAWAN MELALUI MOTIVASI SEBAGAI VARIABEL INTERVENING Studi Pada PT. PLN (Persero) P3b Sumatera UPT Padang

MEZAWATI, NOMI (2019) PENGARUH GAYA KEPEMIMPINAN DAN BUDAYA ORGANISASI TERHADAP KINERJA KARYAWAN MELALUI MOTIVASI SEBAGAI VARIABEL INTERVENING Studi Pada PT. PLN (Persero) P3b Sumatera UPT Padang. Sarjana thesis, Universitas Putra Indonesia "YPTK" Padang.

[img]
Preview
Text
15101155310281_NOMI MEZAWATI_ABSTRAK.pdf

Download (134kB) | Preview

Abstract

ABSTRAK Nomi Mezawati, 15101155310281, Jurusan Manajemen, Tahun 2019, “Pengaruh Gaya Kepemimpinan dan Budaya Organisasi terhadap Kinerja Karyawan melalui Motivasi sebagai variabel Intervening” pada PT. PLN (Persero) P3b Sumatera Padang. Dibawah bimbingan Bapak Dr. Elfiswandi, SE, MM, Ak, CA sebagai Pembimbing I dan Ibuk Vivi Nila Sari, SE, MM sebagai Pembimbing II. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui seberapa besar pengaruh Gaya Kepeimpinan dan Budaya Organisasi terhadap Kinerja Karyawan Melalui Motivasi sebagai variabel Intervening. Variabel independen dalam penelitian ini adalah Gaya Kepemimpinan (X1) dan Budaya Organisasi (X2) Kinerja Karyawan (Y) dan Motivasi (Z). Metode pengumpulan data melalui survei dan mengedarkan kuesioner, dengan sampel 60 responden karyawan. Sumber data diperoleh dari data primer dengan menyebar kuisioner. Penelitian ini menggunakan Analisis Jalur (Path Analysis) dengan bantuan Software SPSS 21.0. Hasil penelitian menunjukan (1) Gaya Kepemimpinan berpengaruh positif dan tidak signifikan terhadap motivasi (2) Budaya Organisasi berpengaruh positif dan signifikan terhadap motivasi (3) Gaya Kepemimpinan berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan (4) Budaya Organisasi berpengaruh negatif dan signifikan terhadap kinerja karyawan (5) motivasi berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan (6) Gaya Kepemimpinan dan budaya organisasi secara bersama- sama berpengaruh positif dan signifikan terhadap motivasi.(7) Gaya Kepemimpinan, budaya organisasi dan motivasi secara bersama- sama berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja. Kontribusi pada model 1 sumbangan sebesar 0,947 atau 94,7%, dan angka adjusted R2 (R Square) pada Model II sebesar 0,986 atau 98,6%, di pengaruhi variabel lain seperti iklim organisasi, lingkungan kerja dan lain-lain. Kata Kunci : Gaya Kepemimpinan,dan Budaya Organisasi terhadap kinerja karyawan melalui motivasi

Item Type: Thesis (Sarjana)
Additional Information: 15101155310281
Subjects: 0 Research > Ekonomi dan Bisnis > Manajemen
0 Research > Ekonomi dan Bisnis > Manajemen SDM dan Pengembangan Organisasi
Divisions/ Fakultas/ Prodi: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Manajemen (S1)
Depositing User: S.Sos Nurjasni Nurjasni
Date Deposited: 30 Jan 2019 04:31
Last Modified: 30 Jan 2019 04:31
URI: http://repository.upiyptk.ac.id/id/eprint/2112

Actions (login required)

View Item View Item