FAKTOR-FAKTOR YANG MENENTUKAN RETURN SAHAM DIMODERASI OLEH VOLUME PERDAGANGAN SAHAM PADA PERUSAHAAN MANUFAKTUR TERDAFTAR DI BEI PERIODE 2017- 2021

Hidayatullah, Siti Rahmi (2022) FAKTOR-FAKTOR YANG MENENTUKAN RETURN SAHAM DIMODERASI OLEH VOLUME PERDAGANGAN SAHAM PADA PERUSAHAAN MANUFAKTUR TERDAFTAR DI BEI PERIODE 2017- 2021. Masters thesis, Univesitas Putra Indonesia YPTK.

[img]
Preview
Text (Abstrak)
Tesis_SITI RAHMI HIDAYATULLAH_2020422045_Abstrak.pdf

Download (47kB) | Preview
[img]
Preview
Text (BAB I)
Tesis_SITI RAHMI HIDAYATULLAH_2020422045_BAB I.pdf

Download (121kB) | Preview
[img]
Preview
Text (Daftar Pustaka)
Tesis_SITI RAHMI HIDAYATULLAH_2020422045_DAftar Pustaka.pdf

Download (185kB) | Preview
[img] Text (Full Text)
Tesis_SITI RAHMI HIDAYATULLAH_2020422045_Full Text.pdf
Restricted to Repository staff only until 2022.

Download (863kB)

Abstract

ABSTRAK Penelitian dilatarbelakangi oleh adanya pergerakan rata-rata return saham pada perusahaan manufaktur yang bergerak fluktuatif, dikarenakan return saham merupakan tujuan utama yang dingin dicapai oleh investor dalam berinvestasi, serta masih adanya research gap pada hasil penelitian terdahulu, maka penelitian ini dilakukan kembali untuk menganalisis faktor-faktor yang menentukan tingkat return saham pada Perusahaan Manufaktur di BEI (2017-2021). Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalis pengaruh return on asset, current ratio, earning per share terhadap return saham dengan volume perdagangan saham sebagai variabel moderasi pada perusahaan manufaktur yang terdaftar di BEI periode 2017-2021. Penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dengan populasi yaitu semua perusahaan manufaktur yang terdaftar di BEI periode 2017- 2021. Teknik pengambilan sampel penelitian ini adalah teknik puprosive sampling dengan jumlah sampel sebanyak 56 perusahaan manufaktur yang terdaftar di BEI. Data penelitian merupakan data sekunder berupa laporan keuangan yang diakses melalui website resmi BEI (www.idx.co.id). Penelitian ini dianalisis melalui metode regresi linear berganda menggunakan Eviews 9. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa secara parsial return on asset, current ratio, dan earning per share berpengaruh signifikan terhadap return saham pada perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) periode 2017-2021. Kemudian hasil uji Moderated Regression Analysis (MRA) menunjukkan volume perdagangan saham mampu memoderasi pengaruh current ratio terhadap return saham, namun tidak dapat memoderasi pengaruh return on asset dan earning per share terhadap return saham pada perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) periode 2017-2021. Kata kunci : Return Saham, Return on Asset, Current Ratio, Earning Per Share, Volume Perdagangan Saham.

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: 0 Research > Ekonomi dan Bisnis > Manajemen
Divisions/ Fakultas/ Prodi: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Manajemen (S2)
Depositing User: Ryan Ariadi A.Md
Date Deposited: 13 Apr 2023 07:27
Last Modified: 13 Apr 2023 07:27
URI: http://repository.upiyptk.ac.id/id/eprint/4973

Actions (login required)

View Item View Item