RAHMANIA, AISYA (2019) IMPLEMENTASI METODE FUZZY TSUKAMOTO UNTUK PREDIKSI HASIL PANEN PISANG. Sarjana thesis, Universitas Putra Indonesia "YPTK" Padang.
|
Text
15101152630090_AISYA RAHMANIA.pdf Download (180kB) | Preview |
Abstract
Tanaman pisang merupakan tanaman asli Asia Tenggara, bahkan dari beberapa literatur menyebutkan bahwa pisang adalah tanaman asli dari Indonesia. Saat ini dalam pembudidayaan tanaman pisang banyak sekali mengalami kendala yang disebabkan oleh beberapa hama tanaman pisang yang dapat mengganggu perkembangan tanaman pisang. Hal ini mengakibatkan hasil panen pisang menjadi tidak maksimal. Logika fuzzy merupakan salah satu metode untuk melakukan analisis yang mengandung ketidakpastian. Metode tsukamoto adalah salah satu metode fuzzy yang dapat digunakan dalam menentukan jumlah produksi yang optimal berdasarkan data jumlah pohon dan luas lahan. Dalam metode ini, terdapat tiga variabel yang dimodelkan, yaitu: jumlah pohon, luas lahan dan jumlah produksi. Variabel jumlah terdiri dari dua himpunan fuzzy, yaitu: banyak dan sedikit, variabel luas lahan terdiri dari dua himpunan fuzzy, yaitu: kecil dan besar, dan variabel jumlah produksi terdiri dari dua himpunana fuzzy, yaitu: turun dan naik.
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Additional Information: | 15101152630090 |
Subjects: | 0 Research > Ilmu Komputer > Rekayasa Perangkat Lunak 0 Research > Ilmu Komputer > Artificial Intelligence |
Divisions/ Fakultas/ Prodi: | Fakultas Ilmu Komputer > Teknik Informatika (S1) |
Depositing User: | Masriadi, S.Kom., M.Kom |
Date Deposited: | 24 Jan 2019 07:01 |
Last Modified: | 24 Jan 2019 07:01 |
URI: | http://repository.upiyptk.ac.id/id/eprint/1889 |
Actions (login required)
View Item |