PENGARUH CORPORATE SOCIAL RESPONSIBILITY DAN FINANCIAL LEVERAGE TERHADAP NILAI PERUSAHAAN DENGAN KINERJA KEUANGAN SEBAGAI VARIABEL INTERVENING PADA PERUSAHAAN MANUFAKTUR DI BURSA EFEK INDONESIA

Oktavia, Jessica (2022) PENGARUH CORPORATE SOCIAL RESPONSIBILITY DAN FINANCIAL LEVERAGE TERHADAP NILAI PERUSAHAAN DENGAN KINERJA KEUANGAN SEBAGAI VARIABEL INTERVENING PADA PERUSAHAAN MANUFAKTUR DI BURSA EFEK INDONESIA. Sarjana thesis, Universitas Putra Indonesia "YPTK" Padang.

[img] Text (ABSTRAK)
Skripsi_Jessica Oktavia_18101155310395_ABSTRAK.pdf

Download (422kB)
[img] Text (BAB 1)
Skripsi_Jessica Oktavia_18101155310395_BAB 1.pdf

Download (525kB)
[img] Text (DAFTAR PUSTAKA)
Skripsi_Jessica Oktavia_18101155310395_DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (339kB)
[img] Text (FULL TEXT)
Skripsi_Jessica Oktavia_18101155310395_FULL TEXT.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh corporate social responsibilty (CSRDI) dan financial leverage (DAR) terhadap nilai perusahaan (PBV), dengan kinerja keuangan (ROA) sebagai variabel intervening. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh perusahaan Manufaktur yang terdaftar di BEI periode 2016-2020 dengan total 195 perusahaan. Fenomena yang terjadi pada beberapa perusahaan manufaktur yang terdaftar di bursa efek Indonesia periode 2016-2020 pada umumnya nilai perusahaan mengalami fluktuasi tiap tahun. Dimana pada tahun 2016,2017,2018,2019,2020 mengalami kenaikan yaitu sebesar 0.53,0.82,0.89,0.90,dan 0.97. Penurunan juga terjadi dibeberapa perusahaan tetapi tidak selalu mengalami penurunan setiap tahunnya, ada juga yang mengalami peningkatan. Metode yang digunakan dalam penentuan sampel yaitu metode sampling (purposive sampling) dengan jumlah sampel 60 perusahaan selama 5 periode, sehingga diperoleh jumlah data sebanyak 300 data perusahaan. Penelitian ini menggunakan metode analisis jalur dengan tingkat signifikan α 5%.Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa pengaruh secara langsung yaitu: Corporate social responsibility dan financial leverage secara parsial berpengaruh positif dan signifikan terhadap nilai perusahaan dengan tingkat signifikan 0,00 < 0,05, Kinerja keuangan secara parsial berpengaruh positif dan tidak signifikan terhadap nilai perusahaan dengan tingkat signifikan 0,35 > 0,05. Corporate social responsibility dan financial leverage secara parsial berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja keuangan dengan tingkat signifikan 0,00 < 0,05. Sedangkan pengaruh tidak langsung corporate social responsibility melalui kinerja keuangan tidak mempunyai pengaruh terhadap nilai perusahaan, dan financial leverage melalui kinerja keuangan tidak mempunyai pengaruh terhadap nilai perusahaan. Kata kunci : CSR, Financial Leverage, Kinerja Keuangan,Nilai Perusahaan

Item Type: Thesis (Sarjana)
Subjects: 0 Research > Ekonomi dan Bisnis > Keuangan
0 Research > Ekonomi dan Bisnis > Manajemen
Divisions/ Fakultas/ Prodi: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Manajemen (S1)
Depositing User: Anggi Anggi A.Md
Date Deposited: 23 Jan 2024 04:01
Last Modified: 23 Jan 2024 04:01
URI: http://repository.upiyptk.ac.id/id/eprint/9462

Actions (login required)

View Item View Item