PERANCANGAN SISTEM INFORMASI MEDIA PROMOSI DAN PEMESANAN OLEH-OLEH PADA KRIPIK BALADO SALSABILA MENGGUNAKAN BAHASA PEMROGRAMAN PHP DAN DATABASE MYSQL

Saputra, Melky (2023) PERANCANGAN SISTEM INFORMASI MEDIA PROMOSI DAN PEMESANAN OLEH-OLEH PADA KRIPIK BALADO SALSABILA MENGGUNAKAN BAHASA PEMROGRAMAN PHP DAN DATABASE MYSQL. Sarjana thesis, Universitas Putra Indonesia YPTK Padang.

[img] Text
Skripsi_19101152610565_Melky Saputra_Abstrak.pdf

Download (166kB)
[img] Text
Skripsi_19101152610565_Melky Saputra_BAB I.pdf

Download (415kB)
[img] Text
Skripsi_19101152610565_Melky Saputra_Daftar Pustaka.pdf

Download (426kB)
[img] Text
Skripsi_19101152610565_Melky Saputra_Full Text.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (4MB)

Abstract

Dengan berkembangnya website yang semakin pesat ditandai dengan sejak munculnya teknologi informasi menggunakan internet dirasa sangat membantu dalam memperoleh suatu informasi. Selain itu website dirasa bisa digunakan untuk mempromosikan suatu makanan dalam satu wadah yang dapat memudahkan masyarakat atau wisatawan dalam mengakses informasi dan melakukan pemesanan (Hidayat et al., 2020). Maka dari itu pada penelitian ini, dilakukan inovasi pada pemesanan sekaligus guna mempromosikan produk untuk memudahkan penjual dan pelanggan yaitu dengan merancang aplikasi promosi dan pemesanan untuk mengubah sistem yang lama menjadi sistem baru yang terkomputerisasi, sehingga diharapkan dapat menyelesaikan semua permasalahan yang ada pada sistem yang lama. Metodologi yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kepustakaan, mencakup mempelajari buku dan penelitian terdahulu, serta melakukan pengumpulan data dengan wawancara dan melakukan survey pada objek penelitian dengan mengamati proses sistem pada toko Salsabila. Hasil yang diperoleh dari penelitian ini adalah sistem informasi ini dapat mempermudah customer dalam melakukan teransaksi pemesanan secara online, memudahkan customer dalam transaksi agar menghemat waktu untuk melakukan pemesanan produk, dan memudahkan konsumen yang ingin melakukan pemesanan dari jarak jauh, sehingga tidak mengharuskan konsumen untuk datang langsung ke toko, dan penggunaan bahasa pemograman PHP sebagai pembantu pemograman pada website pemesanan serta database MySQL yang membantu dalam penyimpanan data pemesanan tanpa ada kesalahan dalam laporan informasi. Kata Kunci : Promosi, Pemesanan, Pelanggan, Sistem Informasi, PHP, MySQL

Item Type: Thesis (Sarjana)
Subjects: 0 Research > Ilmu Komputer > Database
0 Research > Ilmu Komputer
0 Research > Ilmu Komputer > Sistem Informasi
Divisions/ Fakultas/ Prodi: Fakultas Ilmu Komputer > Sistem Informasi (S1)
Depositing User: Ryan Ariadi A.Md
Date Deposited: 26 Sep 2024 02:58
Last Modified: 26 Sep 2024 02:58
URI: http://repository.upiyptk.ac.id/id/eprint/11916

Actions (login required)

View Item View Item