PENGARUH PENGHINDARAN PAJAK, LEVERAGE DAN UKURAN PERUSAHAAN TERHADAP BIAYA HUTANG PADA PERUSAHAAN MANUFAKTUR INDUSTRI MAKANAN DAN MINUMAN YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA TAHUN 2015-2018 DENGAN PROFITABILITAS SEBAGAI VARIABEL KONTROL

Yunita, Leni (2020) PENGARUH PENGHINDARAN PAJAK, LEVERAGE DAN UKURAN PERUSAHAAN TERHADAP BIAYA HUTANG PADA PERUSAHAAN MANUFAKTUR INDUSTRI MAKANAN DAN MINUMAN YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA TAHUN 2015-2018 DENGAN PROFITABILITAS SEBAGAI VARIABEL KONTROL. Sarjana thesis, Universitas Putera Indonesia YPTK Padang.

[img] Text
SKRIPSI_16101155110394 LENI YUNITA_ABSTRAK.pdf

Download (164kB)
[img] Text
SKRIPSI_16101155110394 LENI YUNITA_BAB1.pdf

Download (206kB)
[img] Text
SKRIPSI_16101155110394 LENI YUNITA_DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (124kB)
[img] Text
SKRIPSI_16101155110394 LENI YUNITA_FULLTEKS.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui seberapa besar pengaruh penghindaran pajak, leverage, ukuran perusahaan terhadap biaya hutang dengan menggunakan metode pengumpulan data yaitu penelitian perpustakaan, browsing internet dan metode analisis yang digunakan adalah uji asumsi klasik, analisis regresi linear berganda dan koefisien determinasi (R2). Berdasarkan hasil analisis yang dilakukan tentang pengaruh penghindaran pajak, leverage, ukuran perusahaan terhadap biaya hutang, dapat disimpulkan bahwa berdasarkan Analisa Persamaan Regresi Berganda yang dihasilkan adalah Y= 0,291 + 0,197X1 + 0,000X2 + 0,036X3 + e. Jika variabel penghindaran pajak, leverage dan ukuran perusahaan nilainya adalah satu, maka biaya hutang nilainya adalah sebesar 0,291. Berdasarkan Uji Koefisien Determinasi (R2) nilainya adalah 0,147. Hal ini menunjukkan bahwa besarnya penghindaran pajak, leverage dan ukuran perusahaan adalah sebesar 14,7%, sedangkan sisanya dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak masuk dalam penelitian ini. Kemudian berdasarkan Uji Simultan (Uji-F) dapat diketahui nilai Fhitung > Ftabel sebesar 3,710 > 2,57 dengan tingkat signifikan 0,018, sehingga dapat disimpulkan bahwa Ha diterima dan Ho ditolak. Hal itu berarti variabel penghindaran pajak, leverage dan ukuran perusahaan secara bersama-sama berpengaruh terhadap biaya hutang.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Subjects: 0 Research > Ekonomi dan Bisnis > Akuntansi
Divisions/ Fakultas/ Prodi: Fakultas Ekonomi dan Bisnis
Depositing User: Tri Wahyuni Oktanita A.Md
Date Deposited: 16 Jan 2024 02:02
Last Modified: 16 Jan 2024 02:02
URI: http://repository.upiyptk.ac.id/id/eprint/9064

Actions (login required)

View Item View Item