PERANCANGAN SISTEM PAKAR MENDIAGNOSA PENYAKIT IMPETIGO DENGAN METODE CASE BASED REASONING (CBR) MENGGUNAKAN BAHASA PEMOGRAMAN PHP DAN DATABASE MYSQL

Mustika, Ananda Putra (2021) PERANCANGAN SISTEM PAKAR MENDIAGNOSA PENYAKIT IMPETIGO DENGAN METODE CASE BASED REASONING (CBR) MENGGUNAKAN BAHASA PEMOGRAMAN PHP DAN DATABASE MYSQL. Sarjana thesis, UNIVERSITAS PUTRA INDONESIA YPTK PADANG.

[img] Text (Abstrak)
Skripsi_15101152610365_Ananda Putra Mustika_Abstrak.pdf

Download (199kB)
[img] Text (BAB I)
Skripsi_15101152610365_Ananda Putra Mustika_BAB I.pdf

Download (327kB)
[img] Text (Daftar Pustaka)
Skripsi_15101152610365_Ananda Putra Mustika_Daftar Pustaka.pdf

Download (234kB)
[img] Text (Full Text)
Skripsi_15101152610365_Ananda Putra Mustika_full Text.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (4MB)

Abstract

ABSTRAK JUDUL :PERANCANGAN SISTEM PAKAR MENDIAGNOSA PENYAKIT IMPETIGO DENGAN METODE CASE BASED REASONING (CBR) MENGGUNAKAN BAHASA PEMROGRAMAN PHP DAN DATABASE MYSQL NAMA : ANANDA PUTRA MUSTIKA NO BP : 15101152610365 FAKULTAS : ILMU KOMPUTER PROGRAM STUDY : SISTEM INFORMASI PEMBIMBING : 1. Mardison, S.Kom, M.Kom 2. Hady Syahputra, S.Kom., M.Kom Impetigo adalah infeksi kulit menular yang banyak dialami oleh bayi dan anak-anak. Infeksi ini ditandai dengan kemunculan bercak merah dan lepuhan pada kulit, terutama di bagian wajah, tangan, dan kaki. Impetigo bukanlah kondisi yang serius, namun penyebaran penyakit ini sangat mudah terjadi. Infeksi dapat terjadi pada kulit yang sehat (Impetigo Primer) atau disebabkan oleh kondisi lain (Impetigo Sekunder), seperti eksim atopik.Sistem pakar adalah aplikasi berbasis komputer yang digunakan untuk menyelesaikan masalah sebagaimana yang dipikirkan oleh pakar. Sebelumnya sudah banyak sistem yang dikembangkan untuk melakukan diagnosis penyakit dengan berbasiskan sistem pakar. Salah satu metode yang dapat mengatasi kesulitan dalam merepresentasikan pengetahuan pakar adalah Case-Based Reasoning / CBR (penalaran berbasis kasus) yang digunakan sebagai dasar solusinya adalah kasus yang pernah terjadi sebelumnya.Cara kerja CBR adalah dengan membandingkan kasus baru dengan kasus lama. Jika kasus baru tersebut mempunyai kemiripan dengan kasus lama maka CBR akan memberikan solusi kasus lama untuk kasus baru tersebut. Jika tidak ada yang cocok, CBR akan melakukan proses adaptasi, yakni memperbaiki pengetahuan lama agar sesuai untuk menyelesaikan kasus baru. Kemudian pengetahuan baru akan disimpan sebagai salah satu basis kasus. CBR menggunakan pendekatan kecerdasan buatan yang menitikberatkan pemecahan masalah berdasarkan pengetahuandari kasus-kasus sebelumnya. Kata Kunci : Sistem Pakar,Impetigo,Case Based Reasoning, PHP, MySQL.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Subjects: 0 Research > Ilmu Komputer
0 Research > Ilmu Komputer > Sistem Informasi
Divisions/ Fakultas/ Prodi: Fakultas Ilmu Komputer
Depositing User: Ryan Ariadi A.Md
Date Deposited: 06 Dec 2023 08:02
Last Modified: 06 Dec 2023 08:02
URI: http://repository.upiyptk.ac.id/id/eprint/8419

Actions (login required)

View Item View Item