Januar, Januar (2021) FAKTOR-FAKTOR FUNDAMENTAL YANG MEMILIKI DAMPAK PADA RETURN SAHAM PADA PERUSAHAAN PERBANKAN. Masters thesis, Universitas Putra Indonesia YPTK.
|
Text
THESIS_JANUAR_2019421057_ABSTRAK.pdf Download (151kB) | Preview |
|
|
Text
THESIS_JANUAR_2019421057_BAB I.pdf Download (412kB) | Preview |
|
|
Text
THESIS_JANUAR_2019421057_DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (385kB) | Preview |
|
Text
THESIS_JANUAR_2019421057_FULL TEXT.pdf Restricted to Repository staff only Download (2MB) |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisa pengaruh Net Profit Margin (NPM), Debt to Equity Ratio (DER), Earning Per Share (EPS) dan Price Book Value (PBV) terhadap Return Saham Pada Perusahaan Perbankan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia secara parsial dan secara simultan. Populasi penelitian ini adalah perusahaan perbankan yang yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) periode 2015-2019, sampel penelitian ini sebanyak 37 perbankan yang ditentukan dengan menggunakan metode purposive sampling. Data dianalisis dengan analisis deskriptif dan analisis statistik menggunakan bantuan softwere EViews versi 10. Adapun analisis statistik yang digunakan terdiri dari uji asumsi klasik, pemilihan model estimasi regresi data panel, analisis regresi data panel dan uji hipotesis. Hasil penelitian ini menunjukkan secara parsial Net Profit Margin (NPM), dan Earning Per Share (EPS) tidak memiliki pengaruh terhadap Return Saham pada perbankan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia tahun 2015-2019. Debt to Equity ratio (DER) dan Price Book Value (PBV) berpengaruh positif dan signifikan terhadap Return Saham pada perbankan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia tahun 2015-2019. secara simultan Net Profit Margin (NPM), Debt to Equity Ratio (DER), Earning Per Share (EPS) dan Price book Value (PBV) berpengaruh positif dan signifikan terhadap Return Saham pada perbankan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia pada tahun 2015-2019. Kontribusi pengaruh Net Profit Margin (NPM), Debt to Equity Ratio (DER), Earning Per Share (EPS) dan Price book Value (PBV) terhadap terhadap Return Saham sebesar 38,70% sedangkan sisanya 61,30% lagi dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak dimasukkan dalam model pada penelitian ini.
Item Type: | Thesis (Masters) |
---|---|
Subjects: | 0 Research > Ekonomi dan Bisnis 0 Research > Ekonomi dan Bisnis > Keuangan 0 Research > Ekonomi dan Bisnis > Manajemen |
Divisions/ Fakultas/ Prodi: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Manajemen (S2) |
Depositing User: | Fani Alivia S.S.i |
Date Deposited: | 10 Apr 2023 01:42 |
Last Modified: | 19 Jul 2024 07:49 |
URI: | http://repository.upiyptk.ac.id/id/eprint/4796 |
Actions (login required)
View Item |