SUSANTI, YUARLIS (2019) PENGARUH PEMBIAYAAN, KINERJA KEUANGAN, DAN SISTEM BAGI HASIL TERHADAP RIBA PADA PERBANKAN SYARIAH YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA. Sarjana thesis, Universitas Putra Indonesia "YPTK" Padang.
|
Text
14101155110359_YUARLIS SUSANTI_ABSTRAK.pdf Download (17kB) | Preview |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh pembiayaan, kinerja keuangan, dan sistem Bagi Hasil Terhadap Riba pada Perbankan Syariah yang terdaftar di Bursa Efek Indobesia periode 2013-2017. Populasi dalam penelitian yang berjumlah 34 perusahaan. Sampel penelitian ini adalah 11 perusahaan yang dipilih dengan menggunakan teknik purposive sampling. Data dalam penelitian ini adalah data sekunder. Metode analisis data yang digunakan adalah analisis korelasi dan regresi berganda yang diolah dengan menggunakan program spss 16 versi lengkap. Berdasarkan hasil analisis statistik diperoleh hasil penelitian: pembiayaan memiliki koefisien sebesar -0,217 dan nilai signifikan sebesar 0,145. Ketentuan pengambilan keputusan hipotesis diterima atau ditolak didasarkan pada besarnya nilai signifikansi. Jika signifikansi lebih kecil dari 0,05 maka hipotesis diterima. Hasil penelitian diperoleh nilai signifikansi sebesar 0,145 > 0,05; maka disimpulkan bahwa hipotesis (H1) yang berbunyi pembiayaan berpengaruh negatif dan tidak signifikan terhadap riba pada perbankan syariah yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia.kinerja keuangan memiliki koefisien sebesar 1.063 dan nilai signifikan sebesar 0,003. Dapat di simpulkan bahwa 0,003 < 0,05 maka Hipotesis (H2) yang berbunyi kinerja keuangan berpengaruh positif dansignifikan terhadap riba pada perbankan syariah yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Sistem bagi hasil memiliki koefisien sebesar -1,171 dan nilai signifikan sebesar 0,069. Dapat di simpulkan bahwa 0,069 > 0,05 maka Hipotesis (H3) yang berbunyi sistem bagi hasil berpengaruh negatif dan tidak signifikan terhadap riba pada perbankan syariah yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Pembiayaan, kinerja keuangan, dan sistem bagi hasil secara bersama-sama berpengaruh dan tidak signifikan terhadap riba pada perbankan syariah yang teraftar di Bursa Efek Indonesia.Hasil uji Anova atau uji F sebesar 3.332 dengan signifikansi sebesar 0,027. Nilai signifikansi 0,027 lebih besar dari pada 0.05.
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Additional Information: | 14101155110359 |
Subjects: | 0 Research > Ekonomi dan Bisnis > Akuntansi 0 Research > Ekonomi dan Bisnis > Keuangan |
Divisions/ Fakultas/ Prodi: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Akuntansi (S1) |
Depositing User: | Users 147 not found. |
Date Deposited: | 01 Feb 2019 04:03 |
Last Modified: | 01 Feb 2019 04:03 |
URI: | http://repository.upiyptk.ac.id/id/eprint/2248 |
Actions (login required)
View Item |