ANALISA PENGARUH ABU SEKAM PADI TERHADAP CAMPURAN ASPAL (AC-WC)

WAHYUNI, PUTRI (2023) ANALISA PENGARUH ABU SEKAM PADI TERHADAP CAMPURAN ASPAL (AC-WC). Sarjana thesis, Universitas Putra Indonesia YPTK.

[img] Text
SKRIPSI_PUTRI WAHYUNI_19101154330077_ABSTRAK.pdf

Download (573kB)
[img] Text
SKRIPSI_PUTRI WAHYUNI_19101154330077_Daftar pustaka.pdf

Download (54kB)
[img] Text
SKRIPSI_PUTRI WAHYUNI_19101154330077_BAB I.pdf

Download (174kB)
[img] Text
SKRIPSI_PUTRI WAHYUNI_19101154330077_.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (8MB)

Abstract

Aspal merupakan salah satu bahan kontruksi jalan yang banyak digunakan dalam kontruksi jalan.. Untuk itu perlu adanya inovasi baru dengan menggunakan alternatif bahan seperti abu sekam padi sebagai filler dalam campuran aspal dan juga bisa sebagai upaya untuk mengurangi limbah. Penelitian ini bertujuan untuk mencadi kadar aspal optimum (KAO) dan untuk mengetahui pengaruh abu sekam terhadap campuran aspal (AC-WC). Penelitian ini mengunakan metode Marshall dengan meninjau pengaruh abu sekam terhadap nilai stabilitas, kelelehan (flow), VFWA (Voids Filled with Asphalt), VIM (Voids In The Mix), dan VMA (Void In The Mineral Aggregate). Kadar abu sekam yang digunakan bervariasi antara 5%, 10%,15%, 20 dan 25 %, dengan mengunakan kadar aspal 6,2 %. Berdasarkan hasil pengujian, campuran abu sekam sebagai filler dapat meningkatkan nilai stabilitas aspal beton sampai kadar abu sekam 5% yaitu sebesar 1459 kg dan mengalami penurunan pada kadar 25 % yaitu sebesar 1270 kg. Campuran abu sekam dapat meningkatkan nilai kelelehan (flow) aspal pada campuran kadar abu sekam 5 % yaitu sebesar 2,12 mm. Nilai VIM terbesar pada kadar abu sekam 25% yaitu sebesar 4,9% sehimgga Nilai VIM tidak memenuhi syarat yang telah ditetapkan oleh Bina Marga tahun 2018 revisi 2 yaitu sebesar 3 – 5 %. Nilai VFA paling besar yaitu pada kadar abu sekam 5 % yaitu sebesar 72,8 %. Sedangkan nilai VMA terbesar pada penambahan kadar abu sekam 25 % yaitu sebesar 17,6 %. Kata kunci : Abu sekam, stabilitas Marshall, kelelehan (flow), VIM, VFWA, VMA.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Subjects: 0 Research > Teknik > Konstruksi
0 Research > Teknik
Divisions/ Fakultas/ Prodi: Fakultas Teknik > Teknik Sipil (S1)
Depositing User: Fani Alivia S.S.i
Date Deposited: 08 Jul 2024 07:31
Last Modified: 11 Jul 2024 07:31
URI: http://repository.upiyptk.ac.id/id/eprint/10989

Actions (login required)

View Item View Item