DETERMINASI SELF EFFICACY DALAM MEMEDIASI PERILAKU KEPEMIMPINAN BERORIENTASI HUBUNGAN, PERILAKU KEPEMIMPINAN BERORIENTASI TUGAS DAN SELF LEADERSHIP TERHADAP ORGANIZATIONAL CITIZENSHIP BEHAVIOR PADA BANK SYARIAH INDONESIA, KANTOR CABANG IMAM BONJOL PADANG

Roif, Fadhil (2023) DETERMINASI SELF EFFICACY DALAM MEMEDIASI PERILAKU KEPEMIMPINAN BERORIENTASI HUBUNGAN, PERILAKU KEPEMIMPINAN BERORIENTASI TUGAS DAN SELF LEADERSHIP TERHADAP ORGANIZATIONAL CITIZENSHIP BEHAVIOR PADA BANK SYARIAH INDONESIA, KANTOR CABANG IMAM BONJOL PADANG. Sarjana thesis, UNIVERSITAS PUTRA INDONESIA YPTK PADANG.

[img] Text
Skripsi_19101155310112_FADHIL ROIF_Abstrak.pdf

Download (364kB)
[img] Text
Skripsi_19101155310112_FADHIL ROIF_BAB I.pdf

Download (306kB)
[img] Text
Skripsi_19101155310112_FADHIL ROIF_Daftar Pustaka.pdf

Download (230kB)
[img] Text
Skripsi_19101155310112_FADHIL ROIF_Full Text.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (5MB)

Abstract

ABSTRAK Efektivitas suatu organisasi sangat bergantung sumber daya manusia (SDM) atau yang sering kita kenal dengan human capital. Oleh karena itu penting bagi setiap organisasi untuk dapat mengelola SDMnya secara efektif dan efisien dalam mendukung terwujudnya tujuan organisasi secara maksimal. Melalui pengelolaan SDM yang baik dan tepat pada akhirnya akan tercipta sumber daya manusia yang berkualitas dan solid dalam mendukung pelaksanaan tugas dan tanggung jawab dari masing-masing individu. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis hubungan lima variabel yaitu Perilaku Kepemimpinan berorientasi hubungan, Perilaku Kepemimpinan berorientasi tugas, Self leadership, Organizational citizenship behavior, dan Self efficacy sebagai variabel Intervening. Objek penelitian ini adalah Karyawan Bank Syariah Indonesia Kantor Cabang Imam Bonjol Padang yang berjumlah 50 orang. Melalui alat bantu Smartpls 3, menemukan hasil terdapat pengaruh yang signifikan Kepemimpinan berorientasi hubungan, dan Self leadership terhadap Self efficacy, sedangkan Perilaku Kepemimpinan Berorientasi Tugas tidak berpengaruh signifikan terhadap terhadap Self efficacy.Selanjutnya Perilaku Kepemimpinan berorientasi hubungan, Perilaku Kepemimpinan berorientasi tugas, Self leadership dan Self efficacy berpengaruh signifikan terrhadap Organizational citizenship behavior. Penelitian ini juga mengungkapkan bahwa Self efficacy secara signifikan berpengaruh dalam memediasi Perilaku Kepemimpinan berorientasi hubungan, dan, Self leadership terhadap Organizational citizenship behavior. Sedangkan pengaruh Perilaku Kepemimpinan Berorientasi Tugas terhadap Organizational citizenship behavior tidak dapat dimedsiasi secara signifikan oleh Self efficacy. Kata Kunci : Perilaku Kepemimpinan berorientasi hubungan, Perilaku Kepemimpinan berorientasi tugas, Self leadership, Organizational citizenship behavior, dan Self efficacy.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Subjects: 0 Research > Ekonomi dan Bisnis
0 Research > Ekonomi dan Bisnis > Manajemen
Divisions/ Fakultas/ Prodi: Fakultas Ekonomi dan Bisnis
Depositing User: Ryan Ariadi A.Md
Date Deposited: 27 Jun 2024 04:22
Last Modified: 27 Jun 2024 04:22
URI: http://repository.upiyptk.ac.id/id/eprint/10771

Actions (login required)

View Item View Item