PENENTUAN SUPPLIER BAHAN BAKU TERBAIK SEBAGAI PENUNJANG SUPPLY CHAIN MANAGEMENT PADA KRIPIK BALADO SALSABILLA DENGAN METODE SIMPLE ADDITIVE

Muzakhi, Nabil (2022) PENENTUAN SUPPLIER BAHAN BAKU TERBAIK SEBAGAI PENUNJANG SUPPLY CHAIN MANAGEMENT PADA KRIPIK BALADO SALSABILLA DENGAN METODE SIMPLE ADDITIVE. Sarjana thesis, Universitas Putera Indonesia YPTK Padang.

[img] Text
SKRIPSI_18101152630030 NABIL MUZAKHI_ABSTRAK.pdf

Download (8kB)
[img] Text
SKRIPSI_18101152630030 NABIL MUZAKHI_BAB I.pdf

Download (236kB)
[img] Text
SKRIPSI_18101152630030 NABIL MUZAKHI_DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (221kB)
[img] Text
SKRIPSI_18101152630030 NABIL MUZAKHI_FULLTEKS.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (10MB)

Abstract

Teknologi informasi berkembang dengan sangat pesat pada satu dasawarsa terakhir ini, di mana teknologi informasi dimanfaatkan sebagai alat Management rantai pasok. Salah satunya Kripik Balado Salsabilla yang menggunakan teknologi informasi sebagai alat management rantai pasok dan menentukan supplier terbaik.Memilih supplier untuk bahan baku produksi perusahaan merupakan kegiatan yang strategis terutama apabila supplier tersebut memasok item yang penting atau yang akan dgunakan dalam waktu yang panjang. Kriteria pemilihan adalah salah satu hal penting dalam pemilihan supplier. Kriteria yang digunakan tentunya harus bisa mencerminkan strategi supply chain maupun karakteristik dari item yang akan dipasok. Supply Chain Management (SCM/Manajemen Rantai Pasok) merupakan sebuah pendekatan untuk diproduksi dan didistribusikan dalam jumlah yang tepat, lokasi yang tepat dan waktu yang tepat dalam rangka meminimalkan biaya dan meningkatkan kepuasan pelayanan. Simple Additive Weighting (SAW) merupakan metode penjumlahan terbobot. Konsep dasar metode SAW adalah mencari penjumlahan terbobot dari rating kinerja pada setiap alternative pada semua kriteria. Metode SAW membutuhkan proses normalisasi matrik keputusan ke suatu skala yang dapat diperbandingkan dengan semua rating alternatif yang ada. Metode SAW mengenal adanya 2 (dua) atribut yaitu kriteria keuntungan (benefit) dan kriteria biaya (cost). Dalam pengembangan sistem ini, penulis menggunakan bahasa pemrograman PHP dan MySQL sebagai basis datanya serta visual studio code untuk desain tampilan web-nya.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Subjects: 0 Research > Ilmu Komputer > Teknologi Komputer
Divisions/ Fakultas/ Prodi: Fakultas Ilmu Komputer
Depositing User: Tri Wahyuni Oktanita A.Md
Date Deposited: 05 Jun 2024 08:15
Last Modified: 05 Jun 2024 08:15
URI: http://repository.upiyptk.ac.id/id/eprint/10372

Actions (login required)

View Item View Item